Selasa, 15 Januari 2019 . Dengan tujuan untuk menjalin kerjasama serta promosi RS EMC Tangerang mengadakan acara edukasi kepada karyawan PT EDS Manufacturing Indonesia. Bertempat di ruang serbaguna PT EDS pada kesempatan tersebut dr. Vincent Arlouw sebagai pengisi acara membawakan edukasi serta penanganan penyakit osteoarthitis yang menyebabkan sakit pada tulang sendi. Antusiasme peserta terlihat dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada dr. Vincent hingga selesainya acara.
RS EMC Tangerang, selalu terbuka untuk segala bentuk kegiatan baik edukasi maupun bakti sosial, untuk keterangan bagaimana perusahaan atau komunitas Anda dikunjungi oleh RS EMC Tangerang silahkan menghubungi Ekha / Nia di 081394942121 / 08176797688.