Pentingnya Olahraga untuk Investasi Masa Depan

Aktivitas yang padat membuat kita malas atau bahkan tidak punya waktu untuk berolahraga.Padahal menurut sebuah studi kesehatan, bahwa olahraga rutin setidaknya empat kali seminggu memberi efek positif pada tubuh, termasuk untuk kalian yang selama bertahun-tahun jarang atau tidak pernah berolahraga.

"Kami menemukan fakta bahwa olahraga rutin dua atau tiga kali seminggu tidak berpengaruh banyak terhadap jantung, tapi komitmen untuk latihan empat-lima kali seminggu sangat efektif dalam mencegah efek penuaan jantung," ujar Dr Benjamin Levine, direktur Institute for Exercise and Enviromental Medicine di Texas Health Resources, dan University of Texas UT southwestern Medical Center di Dallas.

Olah raga lari pagi dan sore adalah aktivitas yang tidak terlalu rumit. Olah raga ini bisa dilakukan oleh semua orang dari segala umur yang sehat jasmani tentunya. Bagi generasi yang masih muda, olahraga merupakan suatu kewajiban untuk investasi masa depan. Tetapi tidak ada kata terlambat juga bagi yang sudah dewasa maupun lanjut usia.

Jenis olahraga yang dilakukan bisa berbeda-beda.Karena jenis olahraga yang dipilih harus yang disuka dan dinikmati prosesnya, lalu tidak memberi resiko cedera atau berbahaya untuk keselamatan. Beberapa contoh latihan itu di antaranya jogging, treadmill, sepeda, berenang, ataupun olahraga seperti futsal, basket, dan lain-lain.

Kebiasaan olahraga ini jangan hanya sementara saja, namun harus dilakukan secara rutin. Selain berolah raga, kita harus memperbanyak konsumsi air minum dan asupan makanan bergizi. Selain itu kita harus melakukan istirahat yang teratur dan menjauhkan mete dan minuman keras. Agar kebutuhan dalam tubuh untuk proses kesehatan tetap terjaga.

Source :

https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20180109161307-255-267674/studi-olahraga-rutin-empat-kali-seminggu-lebih-efektif

https://www.kompasiana.com/1b3las-mk/59dc591e7461b11be72630a2/olah-raga-sebagai-sebuah-investasi-untuk-masa-depan